Interconnected Network - atau yang lebih populer dengan sebutan Internet - adalah sebuah sistem komunikasi global yang menghubungkan komputer-komputer dan jaringan-jaringan komputer di seluruh dunia. Setiap komputer dan jaringan terhubung - secara langsung maupun tidak langsung - ke beberapa jalur utama yang disebut internet backbone dan dibedakan satu dengan yang lainnya menggunakan unique name yang biasa disebut dengan alamat IP. Contoh: 202.155.4.230 . Komputer dan jaringan dengan berbagai platform yang mempunyai perbedaan dan ciri khas masing-masing (Unix, Linux, Windows, Mac, dll) bertukar informasi dengan sebuah protokol standar yang dikenal dengan nama TCP/IP (Transmission Control Protocol/Internet Protocol). TCP/IP tersusun atas 4 layer (network access, internet, host-to-host transport, dan application) yang masing-masing memiliki protokolnya sendiri-sendiri.
Bila anda mempunyai Komputer minimal prosessor 486, Windows 95, Modem, dan line telepon, maka anda telah bisa bergabung dengan ribuan juta komputer lain dari seluruh dunia dan mengakses harta karun informasi di internet.
Terdapat begitu banyak layanan yang dapat dinikmati dengan keberadaan internet, beberapa diantaranya akan dijelaskan dengan singkat berikut ini.
Kapabilitas Utama Internet
Secara garis besar, Internet memiliki beberapa kapabilitas atau kemampuan pokok :
E-mail, usenet newsgroup, LISTSERV, chatting; telnet, FTP, gophers, dan WWW (lihat tabel 1). Lima kapabilitas pertama berkaitan dengan aspek information retriefal dan WWW merupakan aspek information search.
Tabel 1. Kapabilitas Utama Internet Sumber : Laudon & LAudon (2000)
KAPABILITAS FUNGSI Mengirim pesan (surat elektronik) antar pribadi Usenet newsgroup Kelompok diskusi di electronic bulletin boards LISTSERV Kelompok diskusi menggunakan e-mail mailling list server Chatting Percakapan interaktif Telnet Masuk ke sistem komputer tetentu dan bekerja pada sistem komputer yang lain FTP (File Transport Protocol) Transfer file dari satu komputer ke komputer lain. Menempatkan informasi yang disimpan pada Internet Servers dengan menggunakan hirarki menu. WWW (World Wide Web) Mengambil, memformat, dan menampilkan informasi (termasuk teks, audio, grafik dan video) dengan menggunakan hypertext link