Dalam rangka membangun kebersamaan dan kekeluargaan, Universitas Hasanuddin menggelar Perayaan Natal Oikumene Keluarga Besar Sivitas Akademika Unhas dengan tema “Pulanglah Mereka ke Negerinya Melalui Jalan Lain (Maitus 2:12)” dan mengusung tema “Kasih dan Persaudaraan Sivitas Akademika Unhas Mewujudkan Unhasku Bersatu, Unhasku Kuat”.
Perayaan natal berlangsung di Gedung Baruga A.P. Pettarani, Jumat (20/01) yang diawali dengan ibadah natal pada pukul 16.00 Wita yang dimpimpin oleh Pendeta Julianus Tandirerung, S.Th.,M.Div., serta turut hadir para Pastor dan Pendeta, dosen dan mahasiswa Kristiani lingkup Universitas Hasanuddin.
Pada kesempatan tersebut, Ketua panitia Prof. Dra. Paulina Taba, M.Phil., Ph.D., dalam laporannya menyampaikan terima kasih atas seluruh dukungan yang diberikan oleh pimpinan Unhas dan seluruh panitia yang telah bertugas hingga acara ini dapat terlaksana dengan melibatkan sivitas akademika dan berbagai pihak dalam memberikan kontribusinya untuk perayaan natal tahun ini.
Serangkaian kegiatan perayaan natal ini telah dilakukan dengan berbagai agenda dan kegiatan sosial, salah satunya dengan kunjungan kasih ke panti asuhan dan bersilaturahmi dengan para dosen dan senior yang telah lanjut usia.
“Terima kasih untuk seluruh pihak yang terlibat, semua kita lalukan bersama dengan penuh dedikasi dan semangat menyukseskan kegiatan ini. Melalui perayaan natal ini kita dapat menjadi insan yang lebih kuat untuk membangun Unhas dan bangsa yang kita cintai ini,” jelas Prof. Paulina.
Sambutan perayaan natal juga turut disampaikan oleh Prof. Dr. Marten Arie, S.H., M.H., selaku Pembina/Penasehat Natal Oikumene Unhas. Dirinya menuturkan bahwa perayaan natal Unhas ini menjadi momentum yang luar biasa dalam menyatukan dan membuktikan kebersamaan persaudaraan Unhas. Kehadiran para sivitas akademika menjadi bukti kegembiraan dan antusiasme yang tinggi untuk bersatu menjadi keluarga besar.
“Melalui tema yang diusung ini, semoga menjadi doa dan pengharapan kita bersama untuk keberhasilan Unhas dan sivitas akademika. Pencapaian yang telah diraih di tahun sebelumnya dapat menjadi motivasi kita untuk menjadi lebih baik,” jelas Prof. Marten.
Turut hadir mewakili Rektor Unhas, Wakil Rektor Bidang Sumber Daya Manusia, Alumni dan Sistem Informasi, Prof. Dr. Farida Patittingi, S.H., M.Hum., menyampaikan apresiasinya untuk setiap kerja keras dan sangkaian kegiatan yang telah dilakukan oleh panitia dalam persiapan hingga terselenggaranya acara Natal Oikumene ini.
“Keberagaman ini memperkuat kita untuk meningkatkan kualitas dan memajukan Unhas dalam setiap proses pencapaiannya hingga menjadi salah satu kampus terbaik di Indonesia saat ini. Menyatu dalam kebersamaan dan kasih sayang persaudaraan menjadikan Unhas semakin kuat, sehingga ini adalah tanggung jawab bersama untuk memberikan kontribusi terbaik melalui hal positif tanpa memandang adanya perbedaan,” jelas Prof. Farida.
Perayaan Natal Oikumene Unhas dimeriahkan dengan berbagai persembahan yang diikuti oleh sivitas akademika. Kegiatan berlangsung lancar dan khidmat yang ditutup dengan penyerahan hadiah. (*/dhs).
Editor: Supratman







