Berita Terbaru

UNIVERSITAS HASANUDDIN

Perkuat Penerapan K3 Lingkup Kampus, Unhas Launching Gerakan Inspeksi Rutin oleh Duta K3

Dalam rangka memperkuat penerapan Keamanan, Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3) di lingkup kampus, Universitas Hasanuddin melalui Bidang Sumber Daya Manusia, Alumni dan Sistem Informasi melaunching Gerakan Inspeksi Rutin Setiap Selasa oleh para Duta K3. Kegiatan berlangsung pukul 08.00 Wita di Pelataran Gedung Rektorat Unhas, Kampus Tamalanrea, Makassar, Selasa (07/03).

Prof. Dr. Farida Patittingi, S.H., M.Hum., yang melaunching secara resmi kegiatan tersebut menuturkan dalam sambutannya bahwa kegiatan ini merupakan upaya Unhas dalam melakukan pencegahan terhadap bahaya dan risiko yang ada di lingkup kampus.

Dirinya mengharapkan, gerakan ini mampu menjadi gerakan yang terus menerus dilakukan agar civitas akademika memperoleh rasa aman dan nyaman selama melakukan aktivitas dilingkup kampus.

“Kita selalu mengupayakan memberikan yang terbaik bagi sivitas akademika Unhas. Perlindungan dan rasa aman dalam bekerja menjadi penting untuk dilakukan. Melalui perwakilan Duta K3 dan Gerakan yang baru kita launching ini bisa memberikan manfaat besar kepada sivitas akademika Unhas,” jelas Prof. Farida.

Pada kesempatan yang sama, Direktur Sumber Daya Manusia Dr. dr. Idar Mappangara, Sp.PD., Sp. JP.,(K). menyampaikan bahwa K3 Unhas harus jadi contoh penerapan K3 Universitas. Beliau mengharapkan agar Gerakan yang baru dilaunching tersebut mendapatkan dukungan dan bisa kolaborasi bersama sebagai wujud mendukung keberhasilan Gerakan inspeksi rutin yang diselenggarakan oleh Bidang SDM, Alumni dan Sistem Informasi.

Turut hadir dalam kegiatan, Biro Umum, Kasubdit sistem jaminan K3, Kasubdit Diklat dan para Duta K3 seluruh unit kerja. Program ini akan dilanjutkan secara terus menerus guna menjamin rasa aman dan nyaman bagi semua elemen di lingkup Unhas. (*/sdm/mir)

Editor : Ahmad

Komitmen Unhas Perkuat K3, Launching Gerakan Inspeksi Rutin
Unhas Launching Gerakan Inspeksi Rutin K3

Berita terkait :

Share berita :

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Email

This post is also available in: Indonesia

Skip to content