Berita Terbaru

UNIVERSITAS HASANUDDIN

Rektor Unhas Terima Kunjungan UBT Bahas Kerja Sama Pengembangan Prodi

Rektor Universitas Hasanuddin, Prof. Dr. Dwia Aries Tina Pulubuhu, MA., menerima kunjungan Rektor Universitas Borneo Tarakan (UBT) yang dipimpin oleh Prof. Dr. Adri Patton, M.Si., dan rombongan. Turut mendampingi Prof Dwia adalah Wakil Rektor Bidang Akademik Unhas (Prof. Dr. Ir. Muh. Restu, MP) dan Direktur Komunikasi Unhas (Suharman Hamzah, Ph.D).

Pertemuan berlangsung pukul 11.00 Wita di Ruangan Rektor Unhas, Kampus Tamalanrea, Makassar, Jumat (19/03).

Prof. Adri menyampaikan niatnya untuk menggandeng Unhas dalam rencana pengembangan prodi baru pada Fakultas Hukum di Universitas Borneo Tarakan. Dirinya menjelaskan bahwa pengembangan prodi baru membutuhkan beberapa persyaratan, salah satunya ketersedian sumber daya manusia. Olehnya itu, menurut Prof Adri Unhas merupakan kampus yang tepat untuk diajak bekerja sama dalam merealisasikan niat UBT tersebut.

“Fasilitas sudah tersedia seperti ruang kuliah. Jika Unhas siap membantu, maka ini akan segera kami realisasikan melalui dukungan dan peran Unhas. Dengan demikian, kami berharap Unhas bisa terlibat bersama,” jelas Prof Adri.

Pada kesempatan tersebut, Prof. Dr. Dwia menyambut baik niat dari UBT. Menurutnya, Unhas sebagai PTN-BH tentu tidak hanya bertanggung jawab dalam pengembangan secara internal. Namun, juga memiliki peran dalam mendorong dan membantu lembaga pendidikan lainnya sesuai kapasitas yang dimiliki. Sehingga, ketika UBT telah memiliki niat tersebut, Unhas akan bersama ikut membantu hingga UBT memiliki kemampuan dan mandiri dalam mengembangkan prodi yang akan dibuka.

“Kita bisa memulainya dengan MoU dulu untuk selanjutnya diimplementasikan melalui Perjanjian Kerja Sama dengan fakultas yang sesuai dengan prodi yang akan dibuka. Unhas siap membantu sesuai apa yang menjadi kebutuhan UBT,” jelas Prof Dwia.

Kunjungan tersebut berlangsung lancar yang diisi dengan diskusi bersama mengenai rencana kerja sama yang akan dilakukan oleh kedua pihak hingga pukul 12.00 Wita.(*/mir)

Editor : Ishaq Rahman, AMIPR

Berita terkait :

Share berita :

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Email

This post is also available in: Indonesia

Skip to content