Berita Terbaru

UNIVERSITAS HASANUDDIN

Unhas Kembali Hadirkan Gerakan Unhas Mengkaji dan Shalat Berjamaah

Universitas Hasanuddin melalui Bidang Akademik dan Kemahasiswaan kembali melaksanakan Gerakan Unhas Mengkaji dan Shalat Berjamaah (GUMSB). Pada penyelenggaraan kali ini, Fakultas Kedokteran Gigi (FKG) menjadi host. Kegiatan berlangsung pukul 16.00 Wita di Masjid Al-Aafiah, FK Unhas dan terhubung secara virtual melalui aplikasi zoom meeting, Selasa (21/03).

Dalam kesempatan tersebut, Dekan FKG Unhas drg. Irfan Sugianto, M. Med.,Ph.D menyampaikan rasa syukur dan terima kasihnya kepada semua pihak yang telah meluangkan waktu sehingga kegiatan ini berjalan sesuai dengan harapan. Menurutnya, kegiatan ini merupakan suatu hal luar biasa yang diselenggarakan oleh Universitas untuk memberikan keseimbangan antara aktivitas dunia dan akhirat

“Aktivitas yang kita lakukan sehari-hari, entah sebagai dosen, tendik maupun mahasiswa tujuannya yakni untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT dan kegiatan pada sore ini begitu penting, karena merupakan salah satu bentuk usaha kita untuk mempertebal keimanan,” jelas drg. Irfan.

Setelah memberikan sambutan, kemudian dilanjutkan dengan tahsinul Qur’an oleh peserta, baik yang hadir secara luring maupun daring dan dibimbing oleh Ust. Sulaiman Gosalam. Gerakan Unhas Mengkaji dan Sholat Berjamaah (GUMSB) Unhas berlangsung lancar hingga shalat Maghrib berjamaah. (*/mjd-fkg/mir)

Editor : Ahmad

Berita terkait :

Share berita :

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Email

This post is also available in: Indonesia

Skip to content