Berita Terbaru

UNIVERSITAS HASANUDDIN

Unhas Terima UIN Sunan Kalijaga, Pelajari Manajemen Strategi Kelembagaan

Universitas Hasanuddin menerima secara resmi kunjungan dari UIN Sunan Kalijaga. Yogyakarta dalam rangka mempelajari dan memperdalam pemahaman tentang manajemen strategi kelembagaan perguruan tinggi. Kunjungan yang dipimpin oleh Ketua Pusat Studi Manajemen Tinggi (Dr. H. Jarot Wahyudi, S.H., M.A) tersebut diterima langsung oleh Sekretaris Universitas Prof. Ir. Sumbangan Baja, M.Phil., Ph.D. Kegiatan berlangsung mulai pukul 09.30 Wita di ruang rapat A, Lantai 4 Gedung Rektorat, Kampus Unhas Tamalanrea, Selasa (21/11).

Mengawali kegiatan, Sekretaris Universitas Prof Sumbangan menyampaikan ucapan selamat datang atas kunjungan UIN Sunan Kalijaga. Dirinya banyak memberikan gambaran tentang proses transformasi Unhas menuju PTNBH. Menurutnya, penerapan manajemen strategi menjadi salah satu landasan utama dalam mendukung pengembangan dan kemajuan perguruan tinggi khususnya yang sedang bertransformasi menuju PTNBH.

“Manajemen strategi menjadi kunci untuk memastikan keberlanjutan dan relevansi institusi pendidikan tinggi di era yang terus berkembang. Kami tentu menyambut baik kunjungan dari UIN Sunan Kalijaga untuk saling bertukar pengalaman dan informasi untuk pengembangan tridarma,” jelas Prof Sumbangan.

Pada kesempatan yang sama, Jarot Wahyudi menyampaikan rasa senangnya atas sambutan hangat yang diberikan oleh Unhas. Menurutnya, Unhas merupakan kampus terbaik dengan berbagai capaian yang dimiliki termasuk proses transformasi pengembangan pendidikan dari BLU ke PTNBH.

Jarot menuturkan, saat ini UIN Sunan Kalijaga tengah mempersiapkan dokumen yang diperlukan dan tentunya membutuhkan gambaran secara umum tentang proses transformasi menuju PTNBH.

“Maksud kunjungan kami ingin mempelajari sekaligus bentuk persiapan dari BLU ke PTNBH. Kami ingin mengetahui apa saja yang perlu dipersiapkan baik secara akademik maupun non akademik. Pemerintah mengarahkan untuk kampus negeri menjadi lebih mandiri, sehingga harus dilakukan transformasi,” jelas Jarot.

Setelah memberikan sambutan, kemudian dilanjutkan dengan paparan materi oleh Prof. Dr. Ir. H. Nasaruddin salam, M.T., terkait “Manajemen Strategi Kelembagaan Perguruan Tinggi”.

Diharapkan melalui kunjungan tersebut, diperoleh informasi dan pertukaran ide serta pengalaman antara kedua perguruan tinggi. UIN Sunan Kalijaga berharap dapat mengimplementasikan temuan dan pengalaman yang diperoleh dari kunjungan ini guna meningkatkan kualitas pendidikan dan mempersiapkan diri menuju transformasi PTNBH. (*/mir)

Editor : Ahmad

Unhas Terima UIN Sunan Kalijaga, Pelajari Manajemen Strategi Kelembagaan
Unhas Terima UIN Sunan Kalijaga, Pelajari Manajemen Strategi Kelembagaan

Berita terkait :

Share berita :

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Email

This post is also available in: Indonesia

Skip to content